BAGIAN PENGADAAN BARANG DAN JASA KABUPATEN BARITO UTARA

BPBJ Setda Barito Utara mengikuti RAKOR UKPBJ Prov. Kalteng

Rapat Koordinasi UKPBJ Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2025 yang dibacakan oleh Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah pada penutupan kegiatan:

  • Didorong peningkatan tingkat kematangan UKPBJ menjadi Pusat Keunggulan Pengadaan (PKP) yang bersifat proaktif.

  • Mendorong pemenuhan minimal 60% jumlah Jabatan Fungsional Pengelola Pengadaan Barang Jasa (PPBJ).

  • Mendukung percepatan implementasi katalog versi 6 dalam pengadaan barang dan jasa di daerah.

  • Mendorong pemenuhan 17 standar Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE).

  • Menggarisbawahi Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU) sebagai instrumen strategis percepatan pembangunan daerah tanpa menambah beban fiskal, serta mengharapkan UKPBJ menjadi motor penggerak perangkat daerah lain dalam menggali potensi KPBU.

  • Mendorong UKPBJ daerah untuk terus berinovasi dalam pengelolaan pengadaan barang dan jasa.

  • Melaksanakan rencana aksi berdasarkan kesepakatan yang telah dirumuskan bersama.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari rapat koordinasi untuk meningkatkan efisiensi, koordinasi, dan akuntabilitas pengadaan barang dan jasa di Kalimantan Tengah Tahun 2025. Kegiatan dilaksanakan di Palangka Raya pada 2-3 September 2025 di Aula Eka Hapakat Lantai 3 Kantor Gubernur Kalimantan Tengah.

Pelayanan Kami

PORTAL PELAYANAN PENGADAAN BARANG/JASA

Pusat Informasi dan Layanan Digital untuk Memenuhi Kebutuhan Pengadaan Barang/Jasa.